Indonesia memang dikenal dengan beragam kebudayaannya, salah satu kebudayaan Indonesia adalah makanan dan minuman tradisional yang beraneka ragam. Setiap daerah memiliki masing-masing ciri khas makanan misalkan saja daerah Jawa Tengah yang dominan dengan rasa manis, sedangkan daerah Manado yang masyarakatnya menyukai masakan pedas.
|
aneka jenis es tradisional di Indonesia kulinerkita.com |
Selain itu Indonesia juga terkenal dengan rempah-rempahnya yang membuat makanan menjadi lezat. Maka dari itu banyak makanan Indonesia yang menjadi makanan terlezat didunia seperti rendang dan nasi goreng.
Tak hanya makanannya saja yang memiliki cita rasa lezat, minuman-minuman tradisonal Indonesia juga tidak kalah lezatnya seperti es campur, es teler, es cendol, dan es podeng. Namun apakah kamu tahu jika ada beberapa es tradisional khas Indonesia yang belum banyak diketahui orang bahkan ada yang beberapa yang hampir punah.
Padahal es-es ini memiliki cita rasa enak dan wajib di coba. Penasaran dengan es tradisional apa saja, dari pada berlama-lama yuk kita lihat dibawah ini.
Es Palu Butung
|
Es Palu Butung kulinerkita.com |
Apakah kamu sudah pernah mencoba es palu butung? Es palu butung bahan dasar yang di gunakan untuk membuat es sama dengan es pisang ijo yaitu pisang. Namun popularitas es palu butung tidak begitu terkenal. Padahal es ini memiliki rasa yang lezat dan tekstur yang lembut. Es palu butung terdiri dari potongan pisang, bubur sumsum, santan, es batu, sirup merah, dan susu kental manis. Pisang yang biasa digunakan untuk es palu butung adalah pisang raja yang punya rasa manis.
Es Cemot
|
Es Cemot kulinerkita.com |
Es ini berasal dari kota Malang, cemot sendiri memiliki arti “ blepotan” karena, kebiasaan orang-orang menyantap es cemot hingga kemana-mana atau blepotan. Es cemot sendiri terdiri dari bubur mutiara, buah avokad, sirup, serutan daging kelapa muda, dan es krim lezat di atasnya.
Es Tambring
|
Es Tambring kulinerkita.com |
Es yang satu ini cukup unik karena penyajian es ini di tambahkan dengan putih telur ayam kampung. Putih telur ayam kampung itu dicampurkan dengan air asam dan diberi es batu. Meski menggunakan putih telur, tidak ada rasa amis sedikit pun di minuman es ini. Jika kamu berkunjunga ke Bali jangan lupa untuk mencicipi es tradisional satu ini.
Es Serbat Kweni
|
Es Serbat Kweni kulinerkita.com |
Es serbat kweni ini merupakan minuman tradisional yang berasal dari Lampung. Es ini sendiri memiliki campuran seperti Berbahan dasar mangga Kuweni yang berdaging dan berserat lebih tebal. Mangga kuweni yang dicacah kasar disiram gula aren cair, beri sedikit air dan bongkahan es untuk menyegarkan sajian. Tidak ketinggalan butiran selasih sebagai topping.
Es Dawet Gempol Jabung
|
Es Dawet Gempol Jabung kulinerkita.com |
Unik ya teman-teman nama es ini, meskipun memiliki nama yang unik es ini memiliki rasa yang lezat lho, es ini bisa kamu jumpai jika berkunjung ke Ponorogo. Isi dari dewet gempol jabung sendiri adalah dewet, gempol, tape ketan, dan disiram kuah santan dan gula cair.
Hem..pasti udara panas seperti ini enak jika menyantap satu gelas es tradisional di atas, selain aman di konsumsi pasti harga es di atas juga sangat terjangkau. Tak hanya itu saja, secara tidak langsung kita sudah melestarikan minuman khas tradisional Indonesia yang hampir punah dan bahkan jarang sekali dikenal orang. Jika kamu berkunjung di salah satu daerah di atas jangan lupa untuk mencicipi minuman tradisionalnya yang khas